Kamis, 30 September 2010

Awal Mula Tabung Gas LPG Meledak

Proses meledak gas LPG menjadi bahan ngerumpi semua orang. Karena ledakan gas LPG memang menjadi hot news di Indonesia. Ada yang bilang karena selang bocor, tabung gas LPG bocor dan karena sebab lain. Berita di televisi banyak memojokkan kondisi tabung gas LPG bocor. Tetapi benarkan proses meladak gas LPG karena tabung bocor?

Proses meledak gas LPG karena tabung bocor saya pikir terlalu kurang significant. Secara logika, bila tabung gas LPG bocor, maka isi gas LPG akan habis sebelum sampai ke konsumen. Sehingga menurut saya, proses ledakan gas LPG karena kebocoran tabung mempunyai prosentase kebenaran yang sangat kecil.

Bagaimana dengan proses meledak gas LPG karena selang bocor? Hal ini lebih masuk akal. Kualitas selang gas LPG ada yang murahan (kualitas buruk) ada pula yang kualitas super. Hati – hati pada saat pemasangan selang, perhatikan apakah klem untuk mengikat selang benar – benar kuat. Kebocoran biasa terjadi disini.

Proses meledak gas LPG yang paling sering terjadi adalah pada daerah regulator. Bukan karena regulatornya, tetapi proses pemasangan regulator pada tabung gas LPG yang kurang sempurna. Coba anda perhatikan klem pada regulator, disitu hanya terdapat 1 klem saja di satu sisi. Pada saat kita kunci klem tersebut, maka kaitan akan mengait ke tabung. Didalam ujung tabung LPG terdapat seal, nah disinilah proses kebocoran sering terjadi. Seal biasanya menutup kurang sempurna sehingga kebocoran gas terjadi. Yang harus dilakukan adalah mengganti seal supaya tidak terjadi kebocoran gas LPG.

Pertanyaannya adalah kenapa gas bocor kok meledak?

Kebocoran gas LPG dengan jumlah yang banyak pada ruang tertutup akan menjadi sumber ledakan. Pada saat seseorang dalam ruangan tersebut menyalakan lampu, hal ini bisa menyebabkan ledakan. Efek yang terjadi tidak hanya kebakar, tetapi meledak terlebih dahulu. Menyalakan lampu mengakibatkan percikan api, sehingga menjadi pemicu ledakan.

Nah, untuk itu bila anda mempunyai dapur, buatlah dapur dengan ventilasi yang lebar, sehingga bila terjadi kebocoran gas LPG, maka tidak terjadi proses meledak gas LPG.

0 komentar:

Posting Komentar